Soal UN Sosiologi tentang Perilaku Menyimpang

Soal UN Sosiologi tentang Perilaku Menyimpang

Pengertian Perilaku Menyimpang

1. Penyimpangan merupakan perilaku yang oleh sejumlah besar orang dianggap sebagai hal yang tercela dan diluar batas toleransi. Pada hakekatnya, suatu tindakan dianggap menyimpang apabila ....
A. dilakukan untuk tujuan tertentu
B. dilakukan sebagian kecil orang
C. terjadi pelanggaran norma
D. dapat ditoleransi oleh masyarakat
E. berdampak negatif bagi individu

Penyebab Perilaku Menyimpang

2. Nano adalah seorang anak yang baik, sopan dan patuh pada orang tua. Saat belajar di SMA dia berteman dengan kelomok berandalan, dan mulai belajar merokok bahkan berkenalan dengan narkoba. Saat ini Nano menjadi perokok dan pencandu narkoba. Perilaku menyimpang pada kasus tersebut berjadi karena adanya ....
A. kemajuan lingkungan pergaulan
B. sosialisasi sub kebudayaan menyimpang
C. keinginan untuk dipuji dan gaya-gayaan
D. pelampiasan rasa kecewa dan putus asa
E. dorongan penyimpangan karena broken home

3. Sebuah keluarga mempunyai dua orang anak, anak yang pertama perempuan masuk fakultas kedokteran, sedangkan anak yang kedua adalah laki-laki yang sudah bekerja di salon kecantikan. Sikapnya seperti perempuan, suka dandan, bersolek dan jalan lenggak-lenggok. Penyebab perilaku yang diperlihatkan anak laki-laki tersebut adalah....
A. sebagai hasil sosialisasi yang tidak sempurna
B. merasa minder dari kakaknya
C. mencari perhatian di lingkungan sekitarnya
D. ketidak mampuan bergaul dengan teman sekampungnya
E. hasil sosialisasi dan kebudayaan masyarakat

4. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Anak seorang pemuka agama menjadi nakal karena orang tuanya lebih sering mencari nafkah di luar
(2) Perilaku anak yang suka membanting meja sambil berteriak-teriak karena mempunyai keterbelakangan mental
(3) Pelaku tawuran pelajar tidak diberi sanksi tegas oleh sekolah sehingga terjadi pengulangan tawuran
(4) Maraknya kasus pencurian di lingkungan rumah kontrakan karena ditinggal penghuninya
(5) Wanita menjadi supir bus Trans Jakarta karena dianggap lebih baik cara mengemudinya dibanding pria
Penyimpangan sosial yang disebabkan oleh sosialisasi yang tidak sempurna adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (4), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

5. Setelah perceraian kedua orangtuanya. Ani lebih sering diam menyendiri dan kini sedang menjalani rehabilitasi ketergantungan obat terlarang. Contoh tersebut merupakan perilaku menyimpang yang dilatarbelaknagi oleh ....
A. sosialisasi sub kebudayaan menyimpang
B. sosialisasi yang tidak sempurna
C. perubahan sosial yang terlalu cepat
D. perubahan pola hidup masyarakat
E. kurangnya pengawasan dari masyarakat
(UN Sosiologi 2013/2014)

6. Seorang remaja putri yang putus sekolah, melihat temannya mendapat uang dengan cara mengantarkan paket narkoba, kemudian ia mencoba mendaftarkan diri sebagai kurir paket narkoba. Ia tahu perbuatannya itu keliru, dan tidak sesuai dengan yang diajarkan oleh keluarganya. tetapi karena desakan kebutuhan dan pengaruh teman, ia nekad memilih perbuatan terlarang itu. Perilaku menyimpang tersebut terjadi disebabkan oleh ....
A. sosialisasi tidak sempurna
B. ketidaksanggupan menyerap norma
C, kegagalan dalam berteman
D. proses belajar yang menyimpang
E. pelampiasan rasa kecewa
(UN Sosiologi 2013/2014)

7. Seorang pemuda kampung yang pandai dan taat dengan nilai dan norma agamanya pindah ke kota besar untuk melanjutkan studi. Ia tinggal dengan teman yang memiliki kebiasaan begadang dan bangun siang. Kebiasaan lingkungan baru itu telah mempengaruhi ketaataannya beribadah bahkan tidak patuh lagi pada orang tua. deskripsi tersebut menunjukkan bahwa penyebab terjadinya penyimpangan adalah ....
A. nilai agama anak
B. kondisi ekonomi yang dialami anak
C. orang tua yang membesarkan anak
D. budaya lingkungan anak
E. media sosialisasi anak
(UN Sosiologi 2014/2015)

8. Seorang remaja bergaul dengan sekelompok orang yang mempunyai kegemaran berkelahi. Ia menyerap nilai-nilai dari kelompok tersebut akhirnya menjadi gemar berkelahi. Faktor penyebab remaja gemar berkelahi adalah ....
A. sosialisasi tidak sempurna
B. perubahan sosial terlalu cepat
C. krisis ekonomi berkepanjangan
D. perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
E. sosialisasi sub kebudayaan menyimpang
(UN Sosiologi 2013/2014)

Bentuk Penyimpangan

9. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Joko tidak mengerjakan PR sosiologi, tetapi tidak ditegur oleh guru
(2) Seorang anggota legislatif ditangkap KPK karena kasus korupsi
(3) Iwan nyontek waktu ujian akhir agar bisa lulus sekolah
(4) Koko ditangkap polisi karena menggunakan narkoba
Dari pernyataan di atas, yang termasuk penyimpangan sekunder ditinjau dari kadar sanksinya adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4

10. Beberapa ciri-ciri penyimpangan:
(1) Penyimpangan bersifat sementara tidak berulang
(2) Masyarakat dapat menoleransi penyimpangan
(3) Penyimpangan dilakukan berulang-ulang
(4) Penyimpangan sudah menjadi kebiasaan
Yang termasuk ciri-ciri penyimpangan primer adalah ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

11. Perhatikan perilaku sosial berikut ini!
(1) Mengendarai motor di kampung dengan kecepatan tinggi
(2) Membunyikan petasan yang besar pada malam lebaran
(3) Berfikir lama ketika bermain catur
(4) Bermain gitar malam hari di depan rumah
Yang termasuk perilaku menyimpang primer berdasarkan sanksinya adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4

12. Badu merupakan residivis kasus narkoba yang sering keluar masuk penjara. Di dalam penjara Badu membuat jaringan agar tetap bisa berjualan narkoba. Dari toleransi masyarakat perilaku Badu termasuk bentuk penyimpangan ....
A. situasional
B. sistematis
C. individu
D. sekunder
E. primer

13. Perhatikan perilaku menyimpang berikut ini!
(1) melakukan perampokan dan pembunuhan
(2) mengambil uang milik teman satu kelas
(3) tidak mau ikut bekerja bakti
(4) sikap boros berfoya-foya
yang termasuk perilaku menyimpang primer berdasarkan sanksinya adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4

14. Contoh perilaku menyimpang:
(1) Seorang remaja gemar bermain game online sehingga lupa belajar
(2) Seorang siswa gemar memakai seragam sekolah yang ketat
(3) Sekelompok remaja ditangkap polisi karena menghisap ganja
(4) Pejabat negara penerima suap ditangkap oleh KPK
(5) Penyedia jasa prostitusi bagi pria hidung belang diamankan oleh polisi
Yang merupakan penyimpangan sekunder adalah ….
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
(UN Sosiologi 2014/2015)

15. Perhatikan contoh-contoh berikut:
(1) Seorang perempuan bekerja sebagai sopir kendaraan berat
(2) Perempuan pulang malam karena bekerja di swalayan
(3) Indah terlambat datang ke sekolah
(4) Menyontek waktu ulangan karena tidak belajar
(5) kebut-kebutan di jalan dengan uang taruhan
Yang merupakan contoh bentuk penyimpangan primer adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (3), dan (4)
E. (3), (4), dan (5)
(UN Sosiologi 2014/2015)

16. Perhatikan contoh berikut!
(1) Membayar angkutan kota kurang dari tarif yang seharusnya
(2) Memalsukan tanda tangan pejabat dan stempel kantor
(3) Tidak mengikuti upaca bendera di sekolah karena terlambat hadir
(4) Mencabut baut di bantalan rel kereta api untuk mengganggu transportasi
(5) Mengedarkan obat terlarang di kalangan kelas sosial tertentu
Berdasarkan contoh-contoh di atas, yang merupakan contoh bentuk penyimpangan sekunder adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
(UN Sosiologi 2013/2014)

17. Perhatikan contoh penyimpangan sosial berikut ini!
(1) Membolos sekolah karena mengantuk berat
(2) Mengendarai motor di jalan raya sepi dengan kecepatan tinggi
(3) Mabuk bersama teman-teman tak mengenal tempat
(4) Kelompok terorganisir menyelundupkan bayi
(5) Memberi uang suap pada oknum petugas yang korup
Yang termasuk contoh perilaku menyimpang sekunder adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)
(UN Sosiologi 2013/2014)

Sifat Penyimpangan

18. Seorang ibu rumah tangga terpaksa bekerja sebagai tukang ojek untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga. Hal ini merupakan penyimpangan sosial yang bersifat ....
A. primer
B. sekunder
C. positif
D. negatif
E. kelompok

Postingan populer dari blog ini

Soal UN Sosiologi tentang Sosialisasi